Ragam Inspirasi Busana Wanita Untuk Silaturahmi Saat Lebaran


Hari Lebaran merupakan momen yang paling tepat untuk anggota keluarga saling bertemu atau silaturahmi. Bukan hanya menyantap berbagai hidangan masakan khas Lebaran saja, banyak juga yang sibuk menyiapkan busana Lebaran.

Mulai baju gamis Dress Motif untuk wanita, atau baju koko. Jika dilihat di pasaran, ada banyak kaftan, blus, atau gamis yang bernuansa modern yang layak dicoba. Tentunya agar penampilan lebih maksimal, disarankan untuk melakukan padu padan yang tepat seperti di bawah ini.

Baju muslim organza untuk penampilan elegan


Kalau kamu ingin lebih terkesan formal ketika silaturahmi, baju muslim berbahan organza dapat menjadi pilihan tepat. Kemewahan langsung terpancar dari bahan organza dengan detail payet atau bebatuan yang mengelilingi busana tersebut biasanya.

Kemewahan baju ini membuat tampilan tampak elegan ketika hari Lebaran apa lagi dengan aksen embroidery. Pilih juga dengan detail tangan ruffle serta aksen belahan atau slit di bagian bawah agar memaksimalkan penampilan. Supaya lebih praktis, bisa padukan dengan celana putih model bahan berpotongan lurus.

Gamis dengan motif geometric untuk tampilan lebih manis


Tak hanya hijab saja, gamis juga bisa memiliki motif geometric dan nampaknya model ini menjadi salah satu yang populer terutama untuk momen-momen Lebaran. Tidak harus terlalu banyak warna, baju gamis dengan dua hingga tiga kombinasi warna cerah layak dipertimbangkan.

Pilihlah hijab dan gamis yang bahannya adem dan terasa lembut ketika dipakai. Dengan begitu, bersilaturahmi seharian penuh tetap terasa nyaman. Gunakan juga sandal embellish yang bisa mempercantik tampilan.

Blouse geometric untuk penampilan stylish dan nyaman


Trend busana Lebaran bukan hanya fokus kepada model dress panjang atau gamis saja. Muslimah bisa juga tampak stylish dan simple dengan paduan blouse dengan celana flare.

Kamu bisa pilih blouse dengan motif geometric dan dominasi warna lembut seperti hijau mint. Lalu pakai celana flare cokelat muda dengan bahan yang nyaman. Perpaduan lain yaitu hijab model segi empat dan dibentuk pita agar mempermanis tampilan. Itulah ragam inspirasi busana wanita untuk silaturahmi saat lebaran.


EmoticonEmoticon